Di dunia ini terdapat satu lembaga yang menyediakan pinjaman kepada negara berkembang berupa program pemberian modal. Lembaga tersebut ialah The World Bank (dalam baha Indonesia: Bank Dunia).
Bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Bank Dunia memberi dukungan berupa berbagai upaya Indonesia untuk mengurangi dampak perubahan maupun beradaptasi terhadap iklim dalam rangka menjalankan suatu aksi iklim yang berdampak di sektor-sektor seperti tata guna lahan, kelautan, dan energi, serta dengan menggerakkan keuangan untuk iklim (climate financing).
Bank Dunia ini memang sangat membantu negara-negara yang membutuhkan. Nah, untuk mengenal lebih jauh organisasi bertaraf internasional yang satu ini, yuk simak sejarah, tujuan, fungsi, anggota, dan daftar presiden bank dunia berikut ini.
Sejarah The World Bank
Berdirinya The World Bank berdasarkan perjanjian Internasional yang diadakan oleh sebuah konferensi pada tanggal 1-22 Juli 1944 di kota Bretton Woods. Sehingga lemabaga ini resmi didirikan pada tanggal 27 Desember 1945. Dan masih dibawah naungan organisasi Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB).
Lembaga internasional ini dibentuk dengan memiliki dua lembaga utama, yakni International Bank for Reconstruction and Development (IBRD) yang berfungsi memberikan bantuan kepada negara-negara berpenghasilan menengah yang layak kredit. Sedangkan yang kedua adalah International Development Association (IDA) yang bertugas untuk membantu negara-negara ekonomi termiskin.
Semenjak didirikan, Bank Dunia ini berkantor di Washington, DC, Amerika Serikat dan kini telah memiliki 184 negara anggota, salah satunya negara Indonesia. Indonesia termasuk ke dalam International Bank for Reconstruction and Development (IBRD). Dan resmi kembali menjadi anggota pada bulan September 1966, setelah adanya pergantian pemerintah dari Orde Lama ke Orde Baru.
Selain itu, Indonesia juga mendaftar sebagai anggota International Development Association (IDA) pada tahun 1968.
Tujuan The World Bank
Bank Dunia didirikan bukan tidak memiliki tujuan, justru lembaga inilah yang banyak membantu perekonomian negara-negara yang membutuhkan. Berikut tujuan utama didirikannya The World Bank.
• Membantu rekonstruksi dan pembangunan dengan cara memfasilitasi investasi modal untuk tujuan tertentu suatu negara.
• Mendorong investasi lewat jaminan atau pinjaman.
• Membantu perdagangan internasional dengan cara mempertahankan keseimbangan saldo pembayaran.
• Menyusun pinjaman internasional yang dapat membiayai proyek negara baik besar ataupun kecil dengan jaminan.
• Kegiatannya pada dasarnya untuk mempengaruhi investasi internasional sehingga tercipta keadaan ekonomi yang damai.
Fungsi The World Bank
Selain memiliki tujuan mulia, The World Bank juga berfungsi dalam menuntaskan kemiskinan khususnya di negara-negara berkembang dan negara miskin lainnya. Tidak hanya itu, Bank Dunia juga memiliki beberapa fungsi lainnya, seperti.
• Meningkatkan kesejahteraan penduduk melalui kesehatan dan pendidikan.
• Turut serta mengembangkan bidang kehidupan sosial, pemerintahan dan membangun sebagai cara untuk mengurangi kemiskinan.
• Membantu kemampuan pemerintah untuk memberikan pelayanan berkualitas, efisien dan transparan.
• Melestarikan lingkungan hidup.
• Mendukung pengembangan bisnis di sektor swasta.
• Turut andil dalam pembentukan stabilitas ekonomi supaya tetap dalam kondisi stabil untuk investasi dan perencanaan jangka panjang.
Daftar Presiden The World Bank
Semenjak berdiri, The World Bank sudah beberapa kali berganti pemimpin. Berikut daftar nama presiden The World Bank beserta masa jabatannya.
1. Eugene Meyer (Juni 1946–Desember 1946)
2. John J. McCloy (Maret 1947–Juni 1949)
3. Eugene R. Black, Sr. (Juni 1949–Januari 1963)
4. George D. Woods (Januari 1963–Maret 1968)
5. Robert McNamara (April 1968–Juni 1981)
6. Alden W. Clausen (Juli 1981–Juni 1986)
7. Barber B. Conable (Juli 1986–Agustus 1991)
8. Lewis T. Preston (September 1991–Mei 1995)
9. James D. Wolfensohn (Juni 1995–Mei 2005)
10. Paul Wolfowitz (Juni 2005–Mei 2007)
11. Robert Zoellick (Juni 2007–Juni 2012)
12. Jim Yong Kim (Juni 2012- 2019)
13. David Malpass 2019–Sekarang
0 Komentar